Penulis | Shafira

Diperbarui |

Kategori | Insights

10 Cara Belanja di Shopee 0 Rupiah dengan Mudah

Sebagai pengguna setia Shopee, apakah Anda sudah tahu tentang cara belanja di Shopee 0 rupiah? Jika Anda belum tahu, maka tidak ada salahnya untuk mencari tahu tentang hal tersebut.

Sudah diketahui bersama, Shopee termasuk platform ecommerce yang memberikan banyak sekali penawaran menarik. Mulai dari diskon, promo, sampai gratis ongkos kirim semua diberikan kepada pengguna setianya.

Nah, dengan memanfaatkan berbagai tawaran yang diberikan oleh Shopee, rupanya Anda dapat berbelanja hanya dengan 0 rupiah saja. Untuk melakukan hal tersebut, Anda bisa lihat penjelasannya di bawah ini.

10 Cara Belanja di Shopee 0 Rupiah dengan Mudaha

Syarat Untuk Bisa Belanja 0 Rupiah Shopee

Pada bagian awal tadi sudah dijelaskan bahwa untuk mendapatkan belanja dengan biaya 0 rupiah, ada beberapa syaratnya. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena semua syarat tersebut semuanya sudah disediakan di Shopee.

Berikut ini adalah syarat-syarat untuk membuat Anda bisa belanja 0 rupiah:

1. Update Shopee Terbaru

Syarat yang pertama adalah Anda harus sudah menggunakan aplikasi Shopee versi terbaru. Pasalnya, apabila masih menggunakan versi lama, bisa jadi diskon, promo, ataupun gratis ongkos kirim Anda belum muncul.

2. Akun Lama atau Akun Baru

Berikutnya, Anda juga dapat mencoba mendapatkan 0 rupiah belanja di aplikasi Shopee baik dengan akun lama maupun baru. Namun, untuk memperoleh cara belanja di Shopee 0 rupiah ini caranya beda untuk kedua jenis akun tersebut.

Baca Juga  Cara Kredit Laptop di Shopee dengan Mudah

Untuk akun yang sudah lama digunakan, Anda dapat menggunakan kombinasi diskon dan promo untuk bisa belanja 0 rupiah. Sementara jika akun baru, Anda dapat langsung saja memanfaatkan penawaran gratis yang muncul di aplikasi.

3. Voucher

Untuk bisa mendapatkan potongan belanja sampai dengan 0 rupiah, Anda juga butuh voucher. Untuk mendapatkannya, Anda bisa melakukan klaim di bagian voucher belanja ataupun gratis ongkos kirim.

4. Diskon

Syarat selanjutnya adalah pastikan bahwa Anda juga mempunyai diskon untuk digunakan. Artinya, diskon yang dimaksud adalah yang bisa digunakan untuk berbelanja dengan minimal pembelian 0 rupiah.

Hal itu karena jika diskon yang digunakan menggunakan persenan pembelian, maka hasil check out tidak akan bisa jadi 0 rupiah. Oleh karena itu, pilihlah jenis diskon belanja ini dengan tepat agar pembelian bisa 0 rupiah.

Cara Belanja di Shopee 0 Rupiah

Setelah mengetahui berbagai persyaratan yang dibutuhkan, maka berikutnya Anda dapat mulai masuk ke cara belanja di Shopee 0 Rupiah. Nah, berikut ini adalah langkah-langkah selengkapnya yang bisa Anda ikuti.

1. Buka Shopee

Langkah awal yang perlu dilakukan untuk mendapatkan belanja 0 rupiah ini adalah dengan membuka aplikasi Shopee di HP. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan juga aplikasi Shopee di versi website ataupun iPhone.

Pastikan juga bahwa Anda sudah menggunakan versi aplikasi terbaru agar cara belanja di Shopee 0 rupiah ini bisa dilakukan. Jika sudah buka Shopee, maka Anda dapat lanjutkan ke cara berikutnya.

2. Pilih Menu Voucher

Berikutnya, Anda dapat masuk ke halaman voucher dan diskon di aplikasi Shopee. Pilihlah menu pada bagian gratis ongkos kirim serta voucher agar cara belanja di Shopee 0 rupiah ini bisa dilakukan.

3. Pilih Diskon/Voucher Toko

Langkah selanjutnya adalah Anda bisa mencari juga toko yang menyediakan diskon potongan harga atau promo. Cara untuk mendapatkannya cukup mudah, yakni dengan menggeser baris pilihan voucher, dan pilih di bagian voucher toko.

Di bagian menu tersebut, akan ditampilkan berbagai macam voucher toko yang bisa Anda klaim. Nantinya, voucher tersebut bisa digunakan untuk menambahkan potongan harga pembelian produk Anda.

4. Pilih Voucher di Shopee

Anda dapat mencari juga diskon yang diberikan oleh toko yang ingin Anda beli produknya. Carilah toko yang dimaksud dan lihatlah toko dengan diskon dalam bentuk potongan harga dengan minimal pembelian 0 rupiah.

Jika sudah ditemukan, langsung saja pilih di bagian “Lihat Toko” yang terdapat di bawah diskon. Secara otomatis, nantinya Anda akan dibawa langsung menuju halaman toko tersebut untuk melakukan klaim.

5. Klaim Voucher/Diskon

Setelah Anda berhasil dibawa ke halaman toko yang ada voucher diskonya, maka selanjutnya tinggal klaim saja diskon tersebut. Untuk jumlah potongannya, tentu berbeda-beda tergantung dengan kebijakan pemilik toko.

Nah, pada saat proses klaim selesai dilakukan, Anda bisa lanjut untuk memilih jenis barang yang ingin dibeli. Anda bisa mencarinya juga di toko yang memberikan klaim voucher atau diskon tersebut.

6. Mencari dan Pilih Produk

Setelah berhasil mendapatkan berbagai macam klaim diskon, cara belanja di Shopee 0 rupiah selanjutnya adalah mencari barang yang ingin dibeli. Dalam memilih barang yang ingin dibeli, Anda juga harus memperhatikan beberapa hal.

Pasalnya, berdasarkan berbagai macam potongan serta voucher yang digunakan tentu nominalnya terbatas. Oleh karena itu, agar nantinya hasil belanja dapat berjumlah 0 rupiah, maka Anda harus pilih barang dengan harga sesuai.

Sebagai contoh, saat jumlah dari semua potongan tersebut mencapai 10 ribu, maka Anda hanya dapat mencari barang dengan harga tidak lebih dari itu. Dengan begitu, Anda baru bisa mendapatkan belanja hanya dengan biaya 0 rupiah.

Baca Juga  Cara Sukses Bisnis Aksesoris Online dengan Modal Kecil

7. Check Out Produk

Untuk cara belanja di Shopee 0 rupiah selanjutnya, Anda tinggal lakukan saja pembelian atau check out barang tersebut. Caranya cukup dengan memilih menu beli dengan menambahkan berbagai macam voucher.

Setelah memasukkan voucher potongan harga, nantinya harga pembelian yang harus dibayarkan akan dipotong. Jika pembelian yang dilakukan memenuhi syarat diskon, maka semua potongan harga akan diaplikasikan ke pembelian.

8. Masukkan Voucher Gratis Ongkos Kirim

Langkah berikutnya, Anda dapat menambahkan juga voucher gratis ongkos kirim yang sudah didapatkan sebelumnya. Hal ini dilakukan agar harga ongkos kirim bisa dikurangi sampai dengan 0 rupiah alias gratis.

Seperti diketahui, ongkos kirim yang dibutuhkan tergantung dengan jarak tempuh pengiriman. Oleh karena itu, usahakan juga memilih toko yang lokasinya dekat dengan Anda agar harga ongkos kirim bisa tertutupi dengan voucher.

9. Buat Pesanan

Apabila semua voucher, potongan harga, dan gratis ongkos kirim sudah dimasukkan, maka Anda tinggal buat pesanan. Caranya sangatlah mudah yakni tinggal pilih saja menu “buat pesanan” yang terdapat di bagian bawah halaman checkout.

Sebelum memilih membuat pesanan tersebut, pastikan bahwa semua voucher yang digunakan sudah membuat harga jadi 0 rupiah. Jika belum, maka Anda bisa mengotak-atik kembali jenis voucher yang digunakan.

10. Tunggu Pesanan Sampai

Terakhir, Anda tinggal menunggu saja pesanan 0 Rupiah yang sudah dibuat tadi sampai ke rumah. Secara keseluruhan, cara belanja di Shopee 0 rupiah ini sudah berhasil Anda lakukan dengan benar.

Begitulah tadi tutorial cara belanja di Shopee 0 Rupiah yang tentunya mudah untuk dilakukan. Cara seperti ini bisa digunakan saat Anda ingin membeli barang harga receh tanpa harus mengeluarkan uang sepeserpun.


Ingin mengetahui posisi paket yang sudah dikirim? Gunakan layanan cek resi dari Resimu.net!

Tinggalkan komentar